Recent Post


Pagi sobat blogger sekalian, senang rasanya hari ini bisa beraktivitas seperti biasa. Kali ini saya akan memposting aplikasi untuk menyelamatkan data yang hilang dan terhapus dari komputer kita dengan menggunakan aplikasi Recuva buatan Piriform. Memang aplikasi yang saya posting ini bukan versi yang up to date, tetapi saya rasa kualitas dan kemampuannya sama saja dengan update terbarunya. Tempo hari saya juga memposting aplikasi serupa yaitu Card Recovery, bedanya dengan Recuva adalah aplikasi ini gratis dan portabel. Ini yang paling saya suka lho. Untuk kemampuannya ya jelas lebih baik yang pertama karena berbayar ( walaupun udah ada cracknya yang saya sertakan !)
Cara pengoperasiannya pun terbilang sangat mudah, sobat hanya tinggal menentukan jenis file yang akan direcovey, kemudian tentukan lokasi tempat file yang akan dicari. Sisanya tinggal menunggu hasilnya. Jika anda kurang puas dengan hasil pencariannya, atau file yang anda cari tidak ketemu, anda bisa mengaktifkan mode Deep Scan, konsekwensinya waktu pencarian akan memakan waktu yang cukup lama apalagi jika lokasi penyimpanannya cukup besar.

Karena bersifat portabel, aplikasi ini tidak perlu sobat install dan bisa dipergunakan melalui Flashdisk. Dengan ukuran yang cukup kecil tentunya tidak akan mengganggu kapasitas Flashdisk sobat.

Jika anda suka, silahkan download di link di bawah ini, dan jika anda ingin versi terbarunya, silahkan langsung kunjungi official sitenya.

Semoga bermanfaat

DownloadRecuva 1.36 Portabel ( ukuran file 0,7 MB )

Password RAR : @sya.com


Screenshot


.:: @SYA.COM ::.

Selamat pagi sobat blogger sekalian, hari baru harus membawa suasana baru, ya khan. Kali ini saya akan memposting sebuah aplikasi yang sepertinya diperlukan oleh saya dan sobat blogger. Seperti diketahui, sebuah postingan blog yang hanya “melulu” tulisan akan terasa kurang menarik bukan ? Untuk itu biasanya kita akan menambahkan sebuah atau beberapa gambar sebagai penghias atau bahkan menjadi materi dari isi postingan itu sendiri. Permasalahan akan timbul saat ukuran dari file – file gambar tersebut ternyata cukup besar dan membuat loading page menjadi lambat dan berat. Alih – alih pengunjung menunggu sampai halaman terbuka secara sempurna, kebanyakan malah akan segera menutup halaman itu dan beralih ke halaman lainnya. Tentunya ini akan mengurangi “pamor” kita dan akan membuat kesan yang “kurang“ memuaskan. Bagaimana jika pengunjung itu baru pertama kali membuka blog kita, sudah bisa dipastikan ianya tidak akan kembali menengok blog kita lagi untuk seterusnya.
Nah, disinilah guna dari aplikasi yang akan saya share ini, aplikasi ini akan mengkompresi ukuran file gambar yang akan kita load di halaman posting menjadi sekecil mungkin tanpa terlalu banyak mengurangi mutunya. Diharapkan postingan kita nantinya tidak akan berat saat dibuka walaupun penuh dengan gambar – gambar. Dengan pengoperasian yang sangat mudah, sobat blogger tidak akan kerepotan nantinya. Menurut saya, ini juga merupakan sebuah tips SEO yang manjur loh, karena loading page juga merupakan sebuah tolak ukur pengunjung blog atau situs. Sebagai perumpamaan, gimana rasanya kalau kita mau pesan semangkok bakso jam 07.30 dan baru dihidangkan jam 08.00 ? Tentunya si pelanggan udah keburu kabur ke tukang bubur yang lagi naikin haji di kios sebelah !

Aplikasi yang saya posting ini memang bukan produk baru dan update terkini, tapi menurut pengalaman saya, saya sudah cukup puas dengan hasilnya. Jadi tidak ada salahnya jika sobat blogger mencobanya, juga ukurannya yang cukup kecil dan tidak menguras bandwidth sobat koq.

Oke sekian saja postingan saya kali ini, mudah – mudahan bisa berguna dan membantu para sobat blogger yang hobi memposting dengan banyak gambar. He he he ! Silahkan download di link di bawah ini.

Semoga bermanfaat !


Password RAR : @sya.com


Screenshot


.:: @SYA.COM ::.

Halo para sobat blogger, sepertinya udah lama saya tidak mengupdate isi blog ini. Yah maklum belum ada pulsa untuk Online sich... Nah kali ini saya akan memberikan sedikit tips buat sobat para desainer spanduk atau yang ingin belajar membuat spanduk sendiri dengan aplikasi Photoshop. Dulu saya punya pengalaman, saat saya hendak mencetak hasil karya spanduk saya yang berukuran 2,7 x 0,6 Meter, ternyata ditolak oleh pihak percetakan dengan alasan ukuran file sangat besar serta format file salah. Namun saat saya bawa ke percetakan lain yang kebetulan di luar kota, eh ternyata bisa dicetak tanpa ada komentar. Usut punya usut ternyata percetakan yang pertama lempar order ke percetakan lain yang lebih besar via e-mail. Jadi buat blogger yang pengen mencetak spanduk buatan sendiri tanpa takut mengalami peristiwa seperti saya, bisa dicoba tips yang akan saya bagikan di bawah ini.
1. Format File
Buat sebuah file di Photoshop dengan ukuran 10 % dari aslinya, misalkan sobat akan membuat spanduk berukuran 4 x 1 meter maka buat ukuran menjadi 40 x 10 dalam cm. Kemudian rubah resolusi menjadi 300. Bisa juga dengan menggunakan alternatif kedua, yaitu membuat ukuran file sesuai dengan ukuran aslinya, tetapi mengurangi resolusinya menjadi 72 atau 50. Terakhir rubah Color Mode menjadi CMYK color, ini dikarenakan kebanyakan Large Format Printer menggunakan tinta 4 warna ( Cyan, Magenta, Yellow and Black ). Jadi diharapkan warna yang dihasilkan di printer akan sama dengan warna saat proses editing.


2. Simpan File
Pada saat menyimpan file hasil editan sobat, pilihlah format file TIFF, kemudian di Save Options, hilangkah Checklist pada opsi Layers. Mengapa harus TIFF, karena format file ini tidak dikompresi sehingga saat dicetak tidak akan mempengaruhi kualitas hasilnya. Saat sobat menekan tombol Save, akan muncul TIFF option. Di Image Compression pilihlah NONE, dan di Layer Compression pilihlah Discard Layers and Save a Copy.




Selesai.

Menurut pengalaman saya, saat saya membuat sebuah spanduk berukuran 4 x 1 meter Full Color dengan tips ini, ukuran file hasilnya tidak lebih dari 23 MB dan hasil cetaknya juga lumayan bagus dan halus.

Buat sobat yang bekerja di Percetakan Digital Printing dan langung mencetak di tempat anda tanpa melempar order ke Percetakan lain sepertinya tips saya ini kurang mengena ya. Tapi yah biarlah hitung – hitung membagi ilmu dan pengalaman... he he he. Sekian tips dari saya, semoga bermanfaat.
Sobat blogger yang sudah punya anak alias children, tentunya tidak ingin kalau engaruh buruk dari internet sampai mempengaruhi perkembangannya bukan ? Seperti kita ketahui bahwa internet itu seperti pisau bermata dua, selain membawa kebaikan juga keburukan. Kita juga faham anak sekarang rasa ingin tahunya sangat besar dan juga terkadang susah untuk dinasehati. Dalam kasus dengan penggunaan internet, kita sebagai orang tua harus bijak mengawasi anak - anak kita saat mereka mengakses internet. Kita juga tidak mungkin selamanya duduk disamping mereka saat mereka sedang online misalnya. Untuk mengantisipasi dan menjaga anak dari sesuatu yang negatif dan mungkin belum pantas mereka lihat, alangkah baiknya kita sebagai orang tua memberikan preventif sejak dini. Cara paling gampang yaitu dengan memasang program filter yang banyak tersedia secara gratis. Salah satunya yaitu DNS Angel buatan Sordum.org yang akan saya ulas disini.

Dengan aplikasi ini, anak akan terlindungi dari konten yang belum pantas mereka lihat. Prinsip kerja dari DNS Angel ini adalah merubah DNS default yang kita gunakan dengan DNS yang telah memiliki filter sendiri sehingga diharapkan keamanan anak saat ber-surfing ria tidak "teracuni" hal - hal yang negatif.

Aplikasi ini selain ringan, portabel dan juga gratis. Penggunaannya juga sangat mudah. Biarkan kreatifitas anak semakin berkembang seiring kemajuan dunia teknologi. Tugas kita adalah menjaga mereka agar selalu menuju ke arah yang positif. Jangan sesekali melarang anak untuk tidak boleh mengakses internet, karena dampaknya bisa lebih negatif !

Sudah ya ulasannya, jika sobat tertarik silahkan download dari link di bawah ini.
Semoga bermanfaat.

Download DNS Angel 1.1 Free ( ukuran file 0,44 MB )


Password RAR : @sya.com

Screenshot


.:: @SYA.COM ::.

Bagi sobat blogger yang mempunyai banyak akun, baik itu akun program, akun sebuah situs, akun e-mail, Logon Windows, akun FTP, tentunya harus mengingat banyak Username dan Password. Lupa dengan Username atau Password adalah suatu hal yang paling menjengkelkan dan kadang seringkali terjadi. Menggunakan satu Username dan Password yang sama untuk semuanya juga bukan merupakan solusi yang tepat, karena sekali data itu jatuh ke tangan yang salah maka bersiaplah untuk kemungkinan yang paling buruk. Apalagi jika sobat sampai terlupa itu Username atau Password, pundi – pundi “dollar” andapun bersiap mengepakkan sayapnya. Nah, tak perlu berpanjang lebar. Kali ini saya akan men-share sebuah program yang berfungsi sebagai Password Manager, namanya KeePass 2.22. Dengan aplikasi ini, sobat tidak perlu takut akan kelupaan atau kehilangan password kesayangan anda.

Aplikasi ini pun sedianya dilengkapi dengan pengamanan Master Password sehingga hanya anda yang punya akses untuk membukanya. Database-nya pun diklaim sangat aman karena terenkripsi menggunakan algoritman enkripsi teraman ( AES dan Twofish ). Beberapa fitur pentingnya antara lain :
  •     Keamanan yang terjamin dan terpercaya.
  •     Menyimpan data username, password, url situs.
  •     Mengekspor data ke format TXT, HTML, XML CSV.
  •     Proses transfer database yang cukup mudah.
  •     Adanya Auto-Type, Global Auto-Type Hot Key dan Drag & Drop.
  •     Mengcopykan data yang diisikan langsung ke Clipboard, mengurangi ancaman Keylogger.
  •     Fitur Searching dan Shorting yang praktis dan handal.
  •     Fitur Strong Random Password Generator yang bisa meng-gerenate password acak untuk selanjutnya bisa langsung kita pakai.
  •     Tampilan dan Ikon yang cukup cantik dan menyenangkan mata.
  •     Daftar yang sudah kita simpan dalam database bisa dicetak.
  •     Tersedianya dukungan plugins architecture yang akan semakin memperkaya kemampuan dari KeePass itu sendiri.
  •     Tersedia modul KeePass Portable yang tidak perlu diinstall.
KeePass didistribusikan secara gratis oleh pengembangnya di bawah naungan GPL license, jadi kita tidak akan direpotkan dengan Crack, Keygen, Patch ataupun S/N. Namun jika sobat cukup dermawan, silahkan kirimkan donasi buat sang developer. Karena menurut saya produknya cukup bermanfaat.

Jika sobat berminat, sobat dapat mendownload KeePass Setup serta Pluginsnya di link di bawah ini.

Semoga bermanfaat !

Download KeePass 2.22 free ( ukuran file 2,3 MB )
Download KeePass Plugins

Password RAR : @sya.com

Screenshot





Pagi sobat blogger, kali ini saya akan men-share sebuah aplikasi buatan anak negeri yang sejatinya dikhususkan untuk umat Kaum Muslimin. Nama aplikasi tersebut adalah Qur'an In Word versi 1.3. Dari namanya tentunya anda sudah tahu sendiri khan apa fungsinya ? Ya, fungsinya adalah untuk menuliskan ayat Al - Qur'an di dalam program Ms. Word secara otomatis. Selain ayatnya, terjemahannya juga tersedia secara otomatis juga. Barangkali selama ini kita hanya menuliskan Al - Qur'an menurut lafalnya saja tanpa aksara arab-nya. Dengan Qur'an In Word, kita tidak perlu repot - repot lagi dalam menuliskan ayat suci Al - Qur'an dalam klipping, makalah atau mungkin ceramah yang kita buat.
Cara menggunakannya sangat mudah. Setelah aplikasi ini diinstallasi, pada program Microsoft Word akan muncul menu ribbon baru ( Word 2007 ) yaitu Ribbon Addins. Di Ribbon inilah menu Qur'an In Word itu berada. Tinggal klik menu Addins, lalu A- Qur'an, lalu pilih mode penulisannya. Kemudian tentukan Surat dan Ayat yang akan ditampilkan. 

Silahkan download aplikasi Qur'an In Word ini pada link di bawah ini. Anda dapat menyebarluaskannya kepada sesama teman kaum muslimin. Semoga menjadi Amalan sholeh buat developer-nya. Amin.

Semoga bermanfaat !

Download Qur'an In Word 1.3 Free ( ukuran file 1,0 MB )

Password RAR : @sya.com

Screenshot


.:: @SYA.COM ::. 

Popular Post

Popular Posts

- Copyright © ASYA.COM - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -