Recent Post

Posted by : Yans Senin, 01 April 2013

Pada kesempatan ini saya akan memposting sebuah game jadul yang mungkin pernah anda kenal atau mungkin belum pernah anda dengar. Ya, game buatan luar ini bernama Onet dan bersifat portable ( tidak perlu diinstal ). Cara mainnya tidaklah begitu rumit, kita diharuskan memasangkan 2 gambar yang sama yang dapat dihubungkan dengan maksimal 3 garis lurus dan 2 belokan. Jika anda berhasil memasangkan semua gambar sebelum waktu habis, anda menang dan level baru akan terbuka. Jika tidak ada gambar yang bisa dipasangkan sesuai ketentuan, gambar akan diacak secara otomatis dan "nyawa" anda akan berkurang 1 ( pojok kiri atas ). Jika waktu habis sebelum anda menghabiskan gambar, anda kalah ! Jika nyawa anda 0, anda kalah !
Game ini barangkali menggunakan font chinese, sehingga tampilan menunya berbentuk tulisan aneh. Tapi anda tidak perlu bingung. Berikut penjelasannya !

Menu pertama :
  • Sub menu pertama untuk memulai game.
  • Sub menu kedua untuk membatalkan permainan.
  • Sub menu ketiga untuk melihat skor.
  • Sub menu keempat untuk menutup game.
Menu kedua : 
  • Sub menu pertama untuk suara musik background ( check = aktif ).
  • Sub menu kedua untuk suara efek ( check = aktif )
Menu ketiga :
  • Sub menu pertama untuk instruksi.
  • Sub menu kedua untuk informasi pengembang game.
Jika berminat, silahkan download di link di bawah ini 

Download Onet 1.0 Free ( ukuran file cuma 0,7 MB ).

Tips : untuk mencegah terjadinya Crash, sebaiknya anda menonaktifkan suara musik background.

Semoga dapat mengisi waktu luang anda !



{ 1 comments... read them below or add one }

  1. saya mau mendownload onet 1.0 tp ga bs mas yan,, gimana caranya?

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan komentar jika ada yang ingin sobat tanyakan termasuk informasi BROKEN LINK !! Mohon tidak memberikan komentar spam, berbau SARA dan konten DEWASA.
Terimakasih !

Popular Posts

- Copyright © ASYA.COM - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -